Wisata Tersembunyi di Batam

Belum Banyak Orang yang Tahu, Inilan 8 Wisata Tersembunyi di Batam

Diposting pada

Wisata tersembunyi di batam sebenarnya banyak loh, yuk simak penjelasan yang akan kami berikan di dalam artikel ini.

Kota Batam terkenal dengan lokasinya yang sangat berseberangan dengan Singapura dan juga Malaysia. Selain itu, kota ini juga sangat terkenal dengan pantai yang menakjubkan dan hidangan masakan laut yang begitu ezat.

Tetapi, ada banyak tempat wisata eksotis di daerah Batam yang belum banyak diketahui oleh para wisatawan loh.

Wisata Tersembunyi di Batam

Berikut ini beberapa destinasi wisata tersembunyi yang berada di daerah batam, simak penjelasannya di bawah ini:

1. Hutan Wisata Mata Kucing

Wisata ini terletak di daerah sekupang, hutan wisata ini harus masuk dan daftar terlebih dahulu untuk mengunjunginya. Tidak hanya bisa berwisata alam saja loh, ada juga kebun binatang di dalam hutannya.

Fasilitas outbond contohnya flying fox juga tersedia disini. Jika kamu ingin mendaki gunung, Hutan Wisata Mata Kucing ini telah menyediakan jalur pendakian yang dapat kamu lalui. Kolam renang juga tersedia di sini.

2. Pulau Petong

Jika kamu ingin snorkeling ataupun diving, kamu dapat mampir ke Pulau Petong ini. Nantinya kamu akan melihat dari dekat jajaran terumbu karang yang begitu cantik.

Airnya sangat jernih, sehingga kamu nantinya akan melihat apa yang tersembunyi di dalamnya. Benar- benar destinasi wisata yang sangat cocok untuk menikmati alam.

3. Telaga Bidadari

Telaga Bidadari mempunyai ketinggian air terjun yang tidak sampai tiga meter. Meskipun air terjun tersebut tidam cukup tinggi, tapi tidak menghalangi keindahan dari Telaga bidadari tersebut.

BACA JUGA :  Sejarah dan Asal Usul Pemandian Air Panas Cipari

Kamu akan melihat telaga bidadari di dalam Hutan Dam Mukakuning, di Kelurahan Mangsang, Kecamatan Sei Beduk, Batam. Terkadang para wisatawan nantinya akan menikmati suasana berendam di dalam air sambil berfoto ria untuk mengabadikan momennya.

4. Pantai Sekilak

Pantai ini letaknya cukup jauh dari kota, pantai ini menawarkan pemandangan yang menawan untuk para wisatawan. Tidak hanya dapat berkunjung ke pantai ini saja, ada juga Teluk Penyu dan Tanjung Kedabang di sekitar Pantai Sekilak. Airnya sangat jernih dan bebatuan cokelat di pinggir pantai pun sangat menarik minat masyarakat untuk berfoto.

5. Pantai Vio Vio

Waktu yang sangat tepat untuk mengunjungi Pantai Vio Vio yaitu sore hari. Selain tidak panas, kamu dapat mendapati pemandangan matahari terbenam yang sangat aesthetic.

Jika kamu mencari pantai dengan pasir putih dan juga pemandangan matahari terbenam yang sangat cantik, Pantai Vioviolah tempatnya.

Pantai Vio Vio ini letaknya ada di Pulau Galang. Hal yang harus kamu lakukan saat mampir di pantai ini akan mengabadikan momen di ayunan khasnya. Pemandangannya tidak kalah indah dengan Gili Trawangan, loh.

6. Jembatan Barelang

Berbagai pulau yang ada di Kepulauan Riau dihubungkan oleh jembatan ini. Barelang sendiri yaitu singkatan dari Batam, Rempang, dan juga Galang. Tetapi, jembatan ini menghubungkan lebih dari tiga pulau loh. Jika berkunjung ke Batam, jangan lupa untukbmampir ke ikon Kota Batam ini ya!

7. Pulau Setokok

Pulau Setokok letaknya ada di selatan Pulau Batam dan di sana menawarkan keindahan alam yang mudah untuk di jangkau. Tetapj, daya tarik utamanya yaitu Pantai Setokok yang memukau dengan hamparan pasir putih yang sangat lembut.

BACA JUGA :  6 Rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Tangsel

Saat air surut, pengunjung bisa menyeberang ke gundukan pasir putih yang terbentuk hanya 4 meter dari bibir pantai. Itu akan menjadi momen yang tidak terlupakan!

8. Pulau Ranoh

Pulau Ranoh yaitu tempat wisata yang tepat bagi kamu yang ingin merasakan suasana surga dunia selama liburan di kota Batam. Tempat ini identik dengan air laut yang mempunyai warna biru jernih, pasir putih halus, dan juga langit yang seakan tiada batas.

Salah satu aktivitas seru yang dapat di lakukan di sini yaitu berkemah yang pastinya menyatu dengan alam. Selain itu, ada juga aktivitas lain seperti bermain wahana air dan juga bermain snorkeling.

Gimana, mulai terbayang asyiknya liburan ke kota Batam? Tentunya ya, karena kota batam sebenarnya banyak menyimpan surga dunia yang sangat eksotis.

Akhir kata

Demikian penjelasan mengenai wisata tersembunyi di batam, semoga penjelasan di atas dapat bermanfaat ya.

Terima kasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *