Aplikasi Edit Foto Terbaik di iPhone

5 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Terbaik di iPhone

Diposting pada

Mau tahu aplikasi edit foto terbaik di iPhone? Jika iya, yuk simak ulasan artikel ini sampai selesai untuk mengetahui detail informasinya.

Mungkin diantara kamu merasa bingung, karena biasanya pada hp iPhone memiliki kamera yang menghasilkan foto berkualitas sehingga tidak perlu di edit menggunakan aplikasi.

Nyatanya, hal tersebut salah. Padahal aplikasi edit foto juga perlu kamu gunakan supaya bisa membantu kamu untuk memberikan sentuhan pada foto supaya terlihat lebih berkesan menarik, sehingga foto yang dihasilkan akan terlihat seperti foto buatan fotografer profesional.

Nah, oleh sebab itulah edit foto di iPhone perlu kamu ketahui. Bila kamu penasaran dengan deretan aplikasi edit foto terbaik di iPhone, silahkan bisa simak penjelasan lengkapnya ada di bawah ini.

Aplikasi Edit Foto Terbaik di iPhone

Aplikasi Edit Foto Terbaik di iPhone

Terdapat beberapa aplikasi terbaik pilihan yang dapat memungkinkan kamu untuk mengedit foto di iphone atau ipad. Berikut adalah ulasannya.

1. Aplikasi Focos

Aplikasi pertama yang bisa kamu coba untuk mengedit foto di iPhone yaitu dengan aplikasi Focos.

Aplikasi ini merupakan aplikasi edit foto populer yang menyediakan berbagai fitur serta efek menarik yang bisa kamu gunakan.

Dengan demikian, kamu tidak akan kesulitan untuk menggunakan aplikasi ini karena di aplikasi focus ini sudah dilengkapi dengan video tutorial yang dapat memudahkanmu untuk memakai aplikasi ini.

2. Aplikasi AirBrush – Best Photo editor

Aplikasi selanjutnya yang dapat memungkinkan kamu untuk mengedit foto di iPhone yaitu dengan menggunakan aplikasi Airbrush – Best Photo editor.

BACA JUGA :  Cara Memasarkan Bisnis lewat Online Agar Penjualan Meningkat

Aplikasi edit foto yang satu ini menyediakan berbagai macam fitur editing yang bisa akan pakai. Akan tetapi, tidak semua fitur yanga da di aplikasi ini tersedia dengan gratis.

Oleh karena itu, kamu harus mengeluarkan biaya layanan tertentu jika ingin menggunakannya dalam jangka waktu yang panjang.

Dengan menggunakan aplikasi airbrush ini maka kamu bisa mengdit dan membuat foto wajab menjadi lebih cantik dengan memperbesar bola mata sampai dengan menghilangkan jerawat.

Selain itu, di aplikasi ini kamu tidak hanya bisa mengedit foto saja, melainkan kamu bisa mengedit video sesuai keinginanmu dengan menggunakan fitur yang ada di dalamnya.

3. Aplikasi Prequel

Prequel juga merupakan salah satu aplikasi edit foto terbaik di iPhone yang bisa kamu coba.

Aplikasi ini memiliki berbagai macam filter menarik yang dapat kamu gunakan. Salah satunya yakni filter komik.

Filter komik ini dapat memungkinkan foto yang kamu hasilkan akan terlihat mirip dengan karakter komik.

Selain filter yang menarik, aplikasi ini juga menyediakan beberapa template untuk membuat video, pilihan font yang variatif serta memiliki fitur tambahan musik untuk video.

4. Aplikasi Artleap by Lightricks

Apabila kamu ingin mengedit foto supaya terlihat lebih estetik ala ala instagramable, maka kamu bisa menggunakan aplikasi yang satu ini, yakni Artleap by Lightricks.

Dengan menggunakan aplikasi ini, maka akan membantu kamu untuk membuat foto double exposure dengan mudah. Salah satunya yaitu dengan menentukan foto yang kamu inginkan serta tentukan overlay yang disediakan pada aplikasi ini. Dan jika sudah, maka kamu bisa menyunting foto tersebut seusai dengan kebutuhan.

5. Aplikasi Tezza

Aplikasi edit foto terbaik di iPhone yang terahir yakni Tezza. Aplikasi ini memiliki berbagai macam template, fitur dan juga efek yang dapat membuat foto kamu menjadi lebih berkesan menarik dan aesthetic.

BACA JUGA :  Cara Menghapus Akun Dana Premium dengan Mudah

Kamu bisa menggunakan semua template, fitur dan juga efek secara premium dan gratis sesuai dengan kebutuhanmu.

Jika kamu minat dengan aplikasinya, silahkan bisa download di app store iPhone milikmu.

Akhir kata

Demikian penjelasan artikel mengenai aplikasi edit foto terbaik di iPhone yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *