Cara Buat Tema HP Sendiri

Cara Buat Tema HP Sendiri Lewat Aplikasi Pihak Ketiga

Diposting pada

Cara buat tema hp sendiri sebenarnya mudah loh, yuk simaklah uraian yang akan kami berikan di dalam artikel ini. Simak sampai selesai ya!

Cara membuat tema hp sendiri yang unik dan juga menarik bisa di lakukan dengan sangat mudah. Terkadang dengan menerapkan tema yang itu- itu saja dan monoton sering membuat bosan, sehingga butuh suasana yang baru dengan mengganti tema menggunakan tema- tema yang tentunya menarik.

Handphone atau biasa disingkat hp merupakan salah satu produk teknologi yang sudah mengubah perilaku komunikasi manusia dengan menembus ruang dan juga waktu.

Salah satu bagian pada sistem operasi di hp yaitu tema. Tema bisa diubah tampilannya sesuai yang kamu inginkan. Contohnya seperti dari segi warna dari latar, gambar, ikon, lockscreen, sampau widget, sehingga pengguna tidak cepat merasa bosan untuk menggunakan hp.

Daftar Isi

Cara Buat Tema HP Sendiri

Terdapat beberapa cara untuk membuat tema hp sendiri yang dapat di lakukan dengan mudah. tentunya dengan bantuan dari aplikasi tambahan. Di zaman sekarang dimana merupakan zaman yang serba canggih, pengguna tak perlu repot- repot untuk membuat tema sendiri ketika ingin mengganti tema dari hp pengguna.

Mengatasi rasa yang bosan, kini ada banyak cara yang memungkinkan penggunanya untuk berkreasi dan mengubah tampilan perangkat.

Caranya sebenarnya cukup mudah dengan men-download beberapa aplikasi yang telah tersedia sesuai dengan keinginan dan kebutuhan kamu. Berikut ini adalah beberapa aplikasi yang bisa di gunakan untuk membuat tema hp sendiri:

  1. U launcher 3D

Aplikasi pertama yang bisa di manfaatkan untuk membuat tema sendiri oleh pengguna yaitu aplikasi U Launcher 3D. Aplikasi ini sebenarnya cukup ringan, dengan size yang hanya 13 MB. Para pengguna bisa membuat tema ala-ala 3 dimensi dengan menggunakan aplikasi ini.

BACA JUGA :  5 Bot Telegram Download Video YouTube dan Cara Menggunakannya

U Launcher 3D merupan cara yang luar biasa untuk membuat ponsel terlihat lebih modern. Berdasarkan tema baru yang ditawarkan di Android versi terbaru, aplikasi ini memungkinkan kamu untuk mengubah hampir semua aspek antarmuka ponsel yang diatur berdasarkan defaultnya.

  1. APUS Launcher

Aplikasi kedua yang dapat di manfaatkan untuk membuat tema sendiri yaitu aplikasi dengan nama APUS Launcher. Aplikasi ini mempunyai banyak tema yang di tawarkan.

Tema yang di hasilkan pada aplikasi ini biasanya mempunyai kesan yang stylish, smart, small, safe, sampai personalized. Selain itu, dengan lebih dari 50.000 wallpaper yang ditawarkan, memungkinkan para pengguna mempunyai pilihan yang lebih banyak lagi.

  1. C Launcher

Selanjutnya adalah aplikasi C Launcher. Aplikasi ini sudah diunduh dengan jumlah lebih dari 10 juta para pengguna ponsel. Adapun tema yang ditawarkan meliputi live wallpapers, 3D Effect, bahkan tema fashion.

  1. Nova Launcher

Aplikasi yang satu ini begitu mudah untuk dioperasikan. Selain itu, aplikasi ini di dalamnya di lengkapi dengan fitur back-up dan restore tampilan layar yang sangat bermanfaat apabila pengguna sudah tidak membutuhkan tampilan yang lama.

Salah satu hal yang sangat luar biasa dan tentunya berbeda dari yang lain Nova Launcher ada aspek visualnya yang begitu mengesankan, nantinya kamj akan terperangah dengan hampir semua tindakan yang di lakukan.

Bahkan menggerakkan jari kamu pada layar untuk ‘menggulung’ telah mempunyai visual yang cukup baik.

Selain bagian estetika, aplikasi ini di dalamnya memberikan banyak opsi konfigurasi untuk gerakan sentuhan di layar, termasuk tindakan seperti menggoyangkan ponsel, bergerak ke samping dan lain sebagainya.

  1. APEX Launcher

Terakhir ada aplikasi yang menawarkan kebebasan bagi para penggunanya untuk customize home screen sebanyak sembilan pilihan, sehingga tema yang dihasilkan bisa sesuai dengan suasana hati para pengguna.

BACA JUGA :  Cara Ekstrak File RAR di Android, Mudah dengan 2 Metode ini

Apex Launcher merupakan peluncur untuk android yang di buat dengan fitur yang mengijinkan kamu untuk mengkustomisasi halaman beranda piranti kamu dengan begitu banyak kemungkinan untuk mengkustom ponsel kamu dan membuatnya tampil seperti yang di inginkan.

Akhir kata

Demikian artikel mengenai bagaimana cara buat tema hp sendiri dengan menggunakan aplikasi yang tentunya praktis, semoga oenjelasan di atas dapat bermanfaat ya. Selamat mencoba!

Terima kasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *