Cara Memasukkan Foto ke Twibbon Video

Cara Memasukkan Foto ke Twibbon Video Menggunakan Aplikasi CapCut

Diposting pada

Pada kesempatan kali ini kami akan sedikit membahas mengenai cara memasukkan Foto ke Twibbon video.

Namun sebelum itu, kamu harus mengetahui terlebih dahulu apa itu twibbon.

Twibbon merupakan salah satu gambar kecil yang dapat kamu bagikan di media sosial.

Pada umumnya, twibbon tersebut berisi desain gambar dan di bagian tengah berisi foto, biasanya twibbon ini digunakan untuk kampanye.

Selain itu, twibbon video sudah semakin banyak digunakan dan saat ini twibbon sedang trend di kalangan mahasiswa baru yang melakukan PKKBM dan di kalangan para pelajar yang lainnya.

Twibbon tersebut bertujuan supaya kamu dapat mempercantik foto yang sering digunakan untuk kegiatan promosi.

Seperti yang kita ketahui bahwa twibbon video ini tentunya lebih menarik daripada twibbon gambar kebanyakan.

Karena dalam twibbon video tersebut terdapat berbagai macam animasi yang dapat membuat twibbon menjadi semakin keren.

Twibbon video tersebut umumnya dapat diunggah melalui media sosial mulai dari Instagram, Facebook sampai WhatsApp.

Kamu dapat menambahkan gambar maupun foto profil yang mendukung sebuah acara maupun event-event tertentu.

Meskipun sudah sering digunakan ternyata masih saja banyak orang yang belum mengetahui cara memasukkan foto ke dalam twibbon video tersebut.

Untuk itu kali ini kami akan membeberkan sedikit cara memasukkan foto ke dalam twibbon dengan cukup mudah dan praktis yuk langsung saja simak penjelasan dibawah ini.

Cara Memasukkan Foto ke Twibbon Video

Perlu kamu ketahui bahwa untuk memasukkan foto ke dalam twibbon video tersebut kamu memerlukan aplikasi tambahan.

Untungnya saat ini sudah banyak aplikasi editing yang memiliki fitur yang dapat mempermudah kamu dalam memasukkan foto ke dalam twibbon video.

BACA JUGA :  Cara Mematikan Antivirus Windows 7 dengan mudah

Karena saat ini banyak orang yang menggunakan CapCut, maka kamu dapat memanfaatkan aplikasi tersebut untuk memasukkan foto ke dalam twibbon video.

Untuk capcut tersebut dapat kamu download dengan mudah melalui Play Store maupun App Store.

Cara Memasukkan Foto ke Twibbon Video

Lantas Bagaimana cara memasukkan foto ke twibbon video yang bisa dilakukan? Nah bagi kamu Yang penasaran bisa langsung saja mengikuti tutorial berikut ini.

  1. Buka terlebih dahulu aplikasi capcut dan klik proyek baru.
  2. Kamu dapat memilih foto yang ingin kamu masukkan ke twibbon video dan jika sudah selesai klik tambah.
  3. Kemudian klik foto yang sudah kamu masukkan, tekan tombol format dan sesuaikan ukuran foto dengan ukuran twibbon. Pada umumnya twibbon hanya menggunakan ukuran 1:1.
  4. Lalu Klik tombol overlay dan tekan tambah overlay.
  5. Pada tahap selanjutnya kamu bisa masuk ribbon video yang kamu inginkan, sesuaikan ukuran twibbon dan kemudian atur durasi foto sampai sesuai dengan durasi twibbon.
  6. Setelah itu, klik twibbon overlay dan tekan tombol hapus latar belakang.
  7. Pilih kunci kroma, klik pemilih warna dan lanjutkan dengan mengklik warna latar belakang video twibbon yang ingin dihapus.
  8. Selanjutnya, klik intensitas lalu atur intensitas sampai foto kamu muncul di twibbon.
  9. Kemudian, video Twibbon pun sudah selesai kamu dapat menyimpan dan mengekspor video tersebut.

Akhir Kata

Demikian cara memasukkan foto ke twibbon video yang dapat kamu lakukan dengan mengikuti tutorial yang sudah kami sampaikan tersebut.

Semoga cara memasukkan foto ke video twibbon tersebut dapat membantu dan bermanfaat bagi kamu semua. Selamat mencoba tutorialnya dan semoga berhasil yah.

BACA JUGA :  6 Cara Menghidupkan Laptop yang di Sleep Termudah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *